Padangsidimpuan.prioritas.co.id – Dalam rangka mendukung program prioritas Presiden RI untuk menciptakan swasembada pangan polres Padangsidimpuan menggelar rapat koordinasi lintas sektoral yang berlangsung di Aula Polres Padangsidimpuan pada Kamis (31/10/2024).
Kegiatan tersebut di pimpin langsung Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna S.H., S.I.K., M.H bersama Pj. Wali Kota Padangsidimpuan, H. Timur Tumanggor, S.Sos., M.AP. diwakilkan Asisten II H Rahuddin Harahap, SH, MH, kemudian turut hadir Wakapolres Kompol Rahman Takdir Harahap, SH, Kadis Perkebunan Edi Darwan Harahap, S.P., Kadis Perindag Gustomy H. Siregar, S.Sos, PJU Polres Padangsidimpuan, Para Camat se Kota Padangsidimpuan, Instansi terkait Kota Padangsidimpuan, Pers Polres Padangsidimpuan.
Di hadapan peserta Rapat Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Wira Prayatna, menyampaikan pentingnya peran semua pihak dalam mendukung swasembada pangan di Kota Padangsidimpuan. “Ia mengimbau agar pihak terkait memberikan masukan konstruktif serta bersama-sama melakukan pendataan terhadap lahan tidur, baik lahan berair maupun lahan kering, yang bisa dioptimalkan untuk mendukung program ketahanan pangan.hal itu dilakukan untuk mendukung Program Presiden RI terkait ketahanan Pangan,” pungkasnya.
Sementara untuk lahan Tidur Tambah Kapolres akan dilakukan Penanan Bibit dan Penaburan Benih Ikan di sepanjang sungai yang ada di Kota Padangsidimpuan.
Selain Itu lanjut AKBP Dr Wira Prayatna bahwa setiap kegiatan dalam rangka ketahanan Pangan akan langsung di Tampilkan guna disaksikan langsung oleh Kapolda Sumut yang melibatkan semua stakeHolderakan nantinya baik pihak Pemerintah Kota Padangsidimpuan, Desa dan Perusahaan akan untuk menyukseskan Program Presiden.
Kapolres Juga mengatakan bahwa sebelum dilaksanakan Program Presiden RI semua menjadi acuan dilengkapi administrasi Akta Notaris.
“Sinergi dan komitmen kita bersama sangat dibutuhkan untuk mewujudkan ketahanan pangan di wilayah ini. Pendataan lahan tidur menjadi langkah awal yang penting agar program swasembada pangan ini benar-benar dapat terealisasi, ” tegas AKBP Dr. Wira Prayatna.
Sementata Asisten II Pemko Padangsidimpuan, Rahuddin Harahap, turut menyatakan komitmen Pemerintah Kota Padangsidimpuan dalam mendukung program swasembada pangan yang menjadi prioritas nasional. “Pemko Padangsidimpuan siap mendukung penuh seluruh program Presiden RI, terutama dalam upaya swasembada pangan di wilayah ini. Kolaborasi antara pemerintah dan sektor terkait adalah kunci utama untuk mencapai keberhasilan program ini,” ujar Rahuddin. (Sabar)