prioritas.co.id.Lampung Selatan – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto akan menfasilitasi pemasaran berbagai produk UMKM yang ada di Kecamatan Way Sulan.
Hal itu diungkapkan Nanang Ermanto dalam acara malam silaturahmi dan ramah tamah bersama tokoh agama, tokoh adat, dan masyarakat di Kecamatan Way Sulan, yang digelar di Lapangan Desa Karang Pucung, Selasa (19/2/2019).
“Way Sulan ini terkenal dengan keripik pisangnya, tapi memang yang jadi persoalannya adalah pemasarannya,” ujar Nanang saat memberikan sambutannya.
Nanang mengatakan, saat ini Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan telah memiliki gerai-gerai yang berada di Dermaga Eksekutif Pelabuhan Bakauheni.
Untuk itu, Nanang menyatakan, pihaknya berupaya menjadikan gerai yang ada di Dermaga Eksekutif Bakauheni itu, sebagai lahan promosi yang tepat bagi produk UKM dan budaya khas Lampung Selatan.
“Nah disana kita sudah punya tempat untuk memasarkan produk unggulan seperti keripik pisang di Way Sulan ini. Nanti bisa kita bantu pemasarannya melalui Dekranasda,” kata Nanang.
Namun demikian, Nanang juga meminta kepada para Kepala Desa di Kecamatan Way Sulan bisa mensuport pelaku UMKM yang ada di desanya masing-masing.
“Memang saat ini kita sedang berupaya menghidupkan perekonomian di masyarakat. Tinggal Kepala Desanya mensuport PKK, UP2K, dan ibu-ibunya supaya bergerak, karena memang anggarannya ini ada,” tandasnya.
Sementara, dari pantauan tim ini, usai memberikan sambutan, Nanang Ermanto melakukan diskusi dua arah dengan aparatur pemerintahan dan tokoh masyarakat dari 8 desa yang ada di Kecamatan Way Sulan. (adri/kmf).