Mandailing Natal.prioritas.co.id – Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menyerahkan bantuan alat dan mesin pertanian (Alsintan) kepada 14 Brigade Pangan di Kecamatan Siabu. Ke 14 Brigade ini yang mengelola optimalisasi lahan rawa (Oplah rawa).
Bantuan Alsintan yang bersumber dari Kementerian Pertanian tersebut diserahkan oleh Kepala Dinasa Pertanian Madina Siar Nasution di Desa Huraba I Kecamatan Siabu Kabupaten Mandailing Natal, Rabu (12/03/2025).
Siar berharap kepada kelompok Brigade Pangan yang menerima supaya memanfaatkan Alsintan ini dengan baik.
“Manfaatkanlah bantuan dan musyawarahkan dengan kepala desa, jangan nanti ada bantuan ini menjadi pertengkaran di desa. Bantuan ini gunanya agar besi meningkatkan penghasilan pertanian di daerah ini,”ujar Siar.
Ia menjelaskan tim brigade yang dibentuk ini adalah untuk mengelola lahan Oplah rawa yang sudah di perbaiki.
“Tim brigade yang sudah terbentuk akan mengeloh lahan Oplah rawa yang ada di kecamatan Siabu ini untuk mendukung program Asta cita ketahan pangan nasional,”jelasnya.
Berdasarkan data yang diterima bahwa di wiayah Kecamatan Siabu ada 14 Brigade yang menerima yakni hand traktor quick 44 Unit, traktor roda empat merek emworld 11 unit.
Berdasarkan data yang diterima berikut ini data lengkap Brigade penerima alat pertanian jenis traktor roda dua dan empat :
1. Brigade Penuh Berkah Desa Sihepeng Manager Dedi Miswar menerima traktor roda dua tiga unit dan roda empat satu unit.
2. Brigade Barur Indah Desa Sihepeng Sada Manager Hasan Abadi menerima traktor roda dua tiga unit dan roda empat satu unit.
3. Brigade Maju Bersama Desa Sihepeng Dua Manager Suhriadi menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit roda empat.
4. Brigade Muara silan lan Desa Sihepeng Opat Manager Sutan Kamaruddin menerima tiga unit roda dua dan satu unit roda empat.
5. Brigade Saroha Desa Hutapuli Manajer Umar Baki menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit roda empat.
6. Brigade Sahata Desa Hutapuli Manajer Hidayat Halim menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
7. Brigade Aryza SBS Kelurahan Simangambat Manager Abdul Rahman menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
8. Brigade Batu Tunggal Kelurahan Simangambat Manager Alfi Syahrin Pane menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
9. Brigade Rodang Tinapor Kelurahan Siabu Manager Misbahuddin menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
10. Brigade Maju Bersama Desa Huraba I Manager Indra Budi Kusuma menerima empat unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
11. Brigade Makmur Bersama Desa Huraba II Manager Muhammad Idris menerima emat unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
12. Brigade Tangga Jay Desa Tangga Bosi II Manager Ramos Suhairi menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
13. Brigade Sahata Desa Tangga Bosi III Manager Darajat Ali menerima tiga unit traktor roda dua dan satu unit traktor roda empat.
14. Brigade Saba Rodang Desa Huta Godang Muda Manager Amran Ritonga menerima dua unit traktor roda.
(Putra)