Didatangi Satu Pleton Anggota TNI, Mapolres Muba Sontak Kaget

0
399

 

Prioritas.co.id.Muba – Sebanyak satu pleton anggota TNI dari Kodim 0401/Muba mendatangi Mapolres Muba, Senin (1/7/2019) sekitar pukul 07.30 Wib.

Suasana Mapolres Muba sontak kaget, saat itu seluruh jajaran baru selesai melaksanakan apel pagi. Halaman Mapolres terlihat dipenuhi sebanyak satu pleton anggota Kodim/0401 Muba yang dipimpin langsung oleh Dandim 0401/Muba Letkol Arm. Syaifudin Khairuzzamani, S.Sos mendatangi Mapolres Muba Jl. Merdeka No 494 Kel. Serasan Jaya Kec. Sekayu Kab. Muba.

Suasana sontak berubah haru dan gembira saat tahu kedatangan satu pleton anggota Kodim/0401 Muba ini ternyata ingin memberikan surprise bagi keluarga besar Polres Muba. Mereka membawakan sebuah tumpeng besar yang sengaja dibuat sendiri oleh ibu-ibu Persit sebagai hadiah HUT Bhayangkara ke- 73 untuk diberikan kepada Kapolres Muba AKBP Andes Purwanti,SE.MM yang diatasnya terukir indah tulisan Selamat HUT ke- 73.

 

Dandim 0401/Muba Letkol Arm. Syaifudin Khairuzzamani, S.Sos, mengucapan Selamat Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke- 73 dari jajaran Kodim kepada keluarga besar Polres Muba.

Pihaknya berharap Sinergitas yang selama ini telah terjalin dan tumbuh dalam kebersamaan tugas dapat menjadi semakin erat. Mengawal berbagai agenda yang dilaksanakan bersama mulai dari tahapan pemilu baik dari legislatif maupun presiden telah dilaksanakan secara bersama-sama dan terlaksana dengan aman dan lancar.

“Kita juga telah mengetahui bahwa prestasi dari Kepolisian Republik Indonesia khususnya Polres Muba sangat banyak bahkan kasus-kasus besar seperti tindakan kriminal yang tidak manusiawi berhasil diungkap. Saya selaku pribadi dan seluruh anggota turut bangga dan mengucapkan selamat, semoga prestasi ini dapat terus ditingkatkan kedepannya,” kata Dandim.

Kapolres Muba AKBP Andes Purwanti,SE.MM mengaku terharu dan mengucapkan terimakasih kepada Kodim/0401 Muba beserta jajaran atas kejutan yang diberikan pada momen HUT Bhayangkara ke-73 kepada Jajaran Polres Muba.

“Ini adalah suatu bentuk sinergitas TNI dan Polri karena TNI-POLRI adalah pilar negara. Keberadaan dan keharmonisannya adalah pondasi yang menunjang eksisteni NKRI. kedepan, TNI-Polri siap menjadi penggerak revolusi mental dengan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.” kata Kapolres Muba.

Kapolres Muba bersama Dandim 0401/Muba selanjutnya memotong tumpeng sebagai ungkapan rasa syukur pada HUT Bhayangkara ke-73. Dan potongan pertama diberikan kepada Iptu Sumarman yang merupakan NRP tertua dan Bripda Alga sebagai NRP termuda.(dani)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here