Prioritas.co.id, Tapsel – Tepatnya di KM 03-04 Jurusan Padangsidimpuan dengan Sipirok tepatnya di Desa Baringin Kec. Sipirok Kab. Tapsel. Kamis tanggal 20 Desember 2018 terjadi laka lantas antar Bus ALS dengan Sepeda Motor Yamaha Jupiter Mx. Mengakibatkan Dua orang meninggal dunia di lokasi kejadian dan satu meninggal di Rumah sakit.
Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa terjadi sekitar pukul 23:00 Wib dan melibatkan sebuah bus antar kota antar provinsi (AKAP) PT, ALS BK 7561 DK versus Sepeda Motor Yamaha Jupiter Mx Tanpa TNKB. (tanda nomor kendaraan bermotor)
Kasat Lantas Polres Tapsel AKP Muri Yasnal melalui Kanit Laka Iptu Endang Efendi kepada Wartawan ketika di hubungi menjelaskan, ” Kejadian bermula ketika terjadi senggolan dimana sewaktu Mobil Bus PT. ALS BK 7561 DK yang dikemudikan Abdullah Amal datang dari arah Sipirok menuju arah Padangsidimpuan, setibanya di TKP datang melaju kencang satu Unit Sepeda motor Yamaha Jupiter MX Tanpa TNKB dengan Bonceng 3 (tiga) tanpa menghidupkan lampu utama pada malam hari, dengan mempergunakan jalur kanan, sehinngga mengakibatkan terjadinya kecelakaan tersebut, akibat dari kejadian itu, Sipengendara Sepeda Motor dan satu orang Penumpang meninggal Dunia di TKP sedangkan seorang Penumpang lainnya di larikan ke rumah sakit karena mengalami Luka-luka berat, dan setelah di rawat dan mendapat pertolongan dari tim medis akhirnya korban meninggal dunia, “terang endang
Endang juga menjelaskan pengendara sepeda motor itu terpental bersama ketiga korban dan sepeda motornya ke badan jalan dan pinggir jalan, ketika terjadi senggolan dengan bus ALS , Melihat hal tersebut, Pengemudi bus Als itu akhirnya berhenti di tepian jalan.
Pengendara sepeda motor langsung tewas bersama rekannya satu orang tewas seketika di lokasi kejadian, dan satu orang tewas di rumah sakit sipirok dengan kondisi memprihatinkan Sepeda motornya itu remuk setelah bersenggolan deng bus ALS
Adapun ketiga identitas korban sebagai berikut Ranto Siregar , Laki-laki, (21) selaku pengendara Sepeda Motor Yamaha Jupiter MX Tanpa TNKB., Aminullah Ritonga Laki-laki, (26 ), Selaku Penumpang Sepeda motor Yamaha Jupiter MX Tanpa TNKB, (duduk ditengah) dan Rafi Siregar Laki-laki, ( 19) Selaku penumpang sepeda motor yang duduk di Belakang ketiganya merupakan warga dusun Paske Desa Aek Batang Ayumi Kec. Sipirok Kabupaten Tapsel, kini ketiga korban dalam pengurusan adminstrasi untuk prosesesi pemakaman. “terangnya. (Sn)