Bintan.prioritas.co.id – Tadi malam, Dua utusan dari Kecamatan Bintan Timur (Bintim) berhasil mencatatkan prestasi dalam ajang Festival Senandung Shalawat yang digelar oleh TP PKK. Bertempat dekat gedung Aula Kantor Bupati Bintan, Minggu (28/07/2024).
Dalam kesempatan tersebut semalam, Ternyata diikuti lima belas peserta dan dua kelompok utusan dari Bintim yang berhasil meraih juara satu sekaligus juara harapan satu di wilayah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Hal diatas dibenarkan langsung oleh Indra Gunawan, S.Sos selaku Camat Bintim via komunikasi sambungan telepon genggam belum lama ini. Ia sangat bersyukur & mengapresiasi penuh atas hasil maksimal yang diperoleh.
” Kami apresiasi kepada Tim PKK Bintim yang dipimpin ibu Masniyah, S.Ag. Sebab, Mampu memberikan kontribusi yang baik, ” Ujar Indra Gunawan dalam menjawab konfirmasi baru-baru ini di sekitaran Kelurahan Kijang Kota.
Laporan Ketua Panitia, Elyza Riani menjelaskan bahwa setelah dilaksanakan pada 2023 lalu, Festival Senandung Shalawat menjadi kegiatan rutin tahunan bagi TP-PKK Bintan. Selain menjadi sarana dalam meningkatkan kembali kecintaan kepada Baginda Rasulullah, momentum ini juga menjadi ajang silaturahmi.
Senandung Shalawat yang dibawakan para peserta pun sangat beragam. Mulai dari Shalawat Busyro, Sholatuminallah, Ilahana hingga Shalawat Burdah. Dari hasil penilaian dewan juri, ditetapkan pemenangnya dengan urutan adalah Juara I Bintim, Juara II Toapaya, Juara III Bintan Utara, Harapan I Bintim, Harapan II Mantang serta harapan III Toapaya. (Alek)