Di Asahan Mayat Seorang Pria Ditemukan Warga Mengambang Di Sungai

0
71

 

Prioritas.co.id, Asahan – Warga Lingkungan VIII Kelurahan Teladan Kecamatan Kisaran Timur Kabupaten Asahan heboh, karena warga menemukan jasad berkelamin laki-laki mengambang di aliran Sungai Silo dengan kondisi sudah mulai mengembang, diperkirakan meninggal dunia 2 hari yang lalu.

“Yang menemukan pertama seorang warga, pas mau angkat bubu (alat penangkap ikan,red). Gitu dia liat mayat, langsung lari jumpai aku ke rumah. Kebetulan depan rumah banyak anak-anak muda duduk-duduk. Ya udah langsung ke lokasi lah, langsung lompat bawa ke pinggir. Identitasnya gak ada. Langsung kulaporkan ke polisi,” ucap Uli, Kepala Lingkungan VIII di lokasi.

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Asahan AKP. Ramadhani ketika dikonfirmasi melalui via telepon seluler membenarkan kejadian itu.

“Sudah dibawa autopsi ke Medan, Rumah Sakit Bhayangkara, tidak ada ditemukan luka luar. Soal sudah berapa lama (meninggal dunia), kita tunggu hasil autopsi. Identitas korban Ardiansyah, warga Kisaran,” terang Kasat Reskrim Polres Asahan AKP Ramadhani SH MH dikonfirmasi, sekira pukul 16.58 WIB.

Ditempat kejadian salah seorang warga mengatakan bahwasanya (Korban) adalah kawannya.

” Anak gang logam simpang lima. Setau aku anaknya satu, mantan pembalab dia,” ucap seorang warga pada wartawan. (H.Sinaga)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here