Denpal Divif 2 Kostrad Gelar Tes Garjas Periodik Prajurit

0
115

Prioritas.co.id.Malang – Guna mengukur tingkat kesegaran jasmani dan kemampuan fisik prajuritnya, Denpal Divif 2 Kostrad menyelenggarakan tes kesegaran jasmani periodic 1 TA. 2019, bertempat di Lapangan Penegak Sapta Marga Madivif 2 Kostrad Singosari, Malang, yang dilaksanakan pada tanggal 11 s.d. 12 April 2019, dan diikuti oleh seluruh prajurit Denpal Divif 2 Kostrad.

Saat mengambil apel, Pasi Perslog Denpal Divif 2 Kostrad, Lettu Cpl Eko Purwanto, Jum’at (12/4/19), menegaskan agar prajurit melaksanakan tes garjas periodik dengan serius, penuh tangggung jawab dan yang paling penting jaga faktor keamanan pribadi. ”Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan garjas prajurit secara berkala”, tuturnya.

Sebelum pelaksanaan kegiatan, dilakukan pengecekan personil yang akan mengikuti tes kesegaran jasmani, dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan seperti tensi dan denyut nadi, hal ini dilakukan agar mengetahui kondisi kesehatan setiap prajurit.

Beberapa materi garjas yang harus dilaksanakan meliputi Garjas A yaitu lari 12 menit, Garjas B yaitu Pull Up,Sit Up, Push Up, Lunges, Shuttle Run, serta garjas C yaitu renang jarak 50 m.

Dalam kesempatan tersebut Komandan Detasemen Peralatan Divif 2 Mayor Cpl Budi Alamsyah, S.I.P. menyampaikan bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk melihat kondisi fisik setiap prajurit berkaitan dengan pola pembinaan yang diterapkan oleh satuan.

“Latihan yang teratur dan terukur akan mampu mempertahankan bahkan meningkatkan kebugaran, setiap prajurit Denpal Divif 2 Kostrad pada kegiatan ini diuji dan dilihat sampai ujung batas kemampuannya”, jelas Dandenpal Mayor Cpl Budi Alamsyah, S.I.P.
(Ressa/SUL)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here