Cetak Hattrick, Fakta Mengejutkan Bakal Calon Wagub Aunur Rafiq di Bintan

0
0
Tampak Bakal Calon Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Aunur foto bersama ratusan masyarakat Bintan Timur usai pertemuan silaturahmi.

Bintan.prioritas.co.id – Pada beberapa hari yang lalu, Bakal Calon Wakil Gubernur (Wagub) Kepulauan Riau (Kepri), Dr. H. Aunur Rafiq, S.Sos, M.Si telah melaksanakan agenda kegiatan silaturrahim bersama Tokoh Masyarakat (Tomas) Kecamatan Bintan Timur (Bintim), Rabu (04/09/2024).

Hal diatas dibenarkan langsung oleh Aunur (Bupati Karimun dua periode) kemarin sore ketika dijumpai awak media via komunikasi tatap muka di lingkungan Ketua RW 008 Kampung (Kp) Barek Motor tepatnya dekat lokasi Pendopo pas belakang Wisma Rahmat.

Menurutnya di sekitaran Kelurahan Kijang Kota belum lama ini, Sudah tiga kali datang ke daerah Kabupaten Bintan ya pertemuan dengan masyarakat dua kali (Safari Dakwah & sambutan luar biasa) ternyata sangat familiar terhadap siapapun yang datang.

” Jelasnya tujuan kemari adalah silaturahmi, Saya kira antara Bintan dan Karimun juga sama, Daerah pesisir serta Melayu yang kental dengan persaudaraan maupun kekeluargaan, ” Ujar Aunur dalam menjawab konfirmasi ketika Konferensi Pers tepat pada pukul 18.04 Wib sebelum beranjak pulang dari sana.

Pada sebelumnya, Pasangan Calon (Paslon) H. Muhammad Rudi – Aunur resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepri sebagai Calon gubernur dan Wakil gubernur. Mendapat Pengusung/Pendukung yakni Partai NasDem, PDI-P, PSI, Hanura; PKN & Partai Buruh.

” Semua berkas yang sudah diupload di Sistem Informasi Pencalonan (Silon) KPU sudah lengkap sesuai syarat yang telah ditetapkan, ” Ungkap Ketua KPU Kepri, Indrawan Susilo Prabowoadi baru-baru ini di Kota Tanjungpinang. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here