Bupati Madina : Pemerintah Selalu Dukung Atlet Berprestasi

0
29
Bupati Madina dan Sekda Madina serta sejumlah kepala Opd photo bersama dengan atlet tarung derajat Madina.

Mandailing Natal.Prioritas.co.id – Bupati Mandailing Natal (Madina) HM Jafar Sukhairi Nasution menyebutkan Pemerintah akan selalu mendukung para atlet yang meraih prestasi.

Hal tersebut disampaikan HM Jafar Sukhairi Nasution saat membuka latihan gabungan tarung derajat yang diselenggarakan Keluarga olahraga tarung derajat (Kodrat) se-Madina di pelataran mesjid agung nur ala nur, desa Parabangunan, Panyabungan, Sabtu (7/5/2023).

” Kami dari pemerintah selalu mendukung untuk para atlet mampu mengukir prestasi ditingkat nasional,” kata Sukhairi.

Dalam kesempatan tersebut Sukhairi Nasution menjelaskan, olahraga tarung derajat adalah olahraga asli Indonesia dan menjadi sumber peraih medali emas untuk Madina. Dan itu terbukti sewaktu mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Madina mendapat tiga medali emas.

Sukhairi juga mengungkapkan, saat ini ada lima atlet tarung derajad yang sedang megikuti pemusatan latihan di Sumut, untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) di tahun 2025.

“Kita minta doa dan dukungan sehingga lima atlet kita mampu mengukir prestasi yang pastinya akan mengharumkan nama Madina,” sebut Sukhairi.

Dalam pengembangan olahraga tarung derajat di Madina, Bupati menyarankan kepada pengcap untuk menggunakan lapangan mesjid agung nur ala nur sebagai pusat latihan.

Sementara itu ketua pengurus daerah Sumut Tasimin ST menyebutkan, tarung derajat ini sudah menjadi olahraga di TNI/Polri dan juga dibeberapa instansi.

Dikatakannya sewaktu kejuaran Porprov Madina menjadi juara umum ke II dengan memperoleh tiga medali emas, ada juga medali perak dan perunggu.

“Mudah mudahan kedepan kita bisa menambah kwantitas dan kwalitas atlet,” katanya.

Pembukaan Latihan gabungan tarung derajat turut juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Alamul Haq Daulay, pimpinan OPD, ketua Pengda tarung derajat Sumut, ketua Pengcab, serta para pelatih. (putra)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here