Bunda Paud Pekon Banjarejo Raih Juara Satu Tingkat Pringsewu

0
27

Prioritas.co.id, Pringsewu – Bunda PAUD Pekon Banjarejo Kecamatan Banyumas Kabupaten Pringsewu Raih Juara 1 Lomba Apresiasi Bunda PAUD Kategori Bunda PAUD Pekon/Kelurahan Tingkat Kabupaten Pringsewu yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pringsewu Bidang PAUD dan Dikmas.Senin, (20/09/ 2021).

Ismungin, S.Pd kepada media selaku ketua panitia mengatakan dalam kegiatan Lomba Apresiasi Bunda PAUD ini yang diadakan di Aula TK Dharma Wanita Kompleks Pendopo Pringsewu di ikuti oleh seluruh Bunda PAUD Pekon/Kelurahan dan Bunda PAUD Kecamatan Se-Kabupaten Pringsewu. Yang mana peserta telah memenuhi persyaratan umum, persyaratan administrasi dan persyaratan teknis yang telah ditentukan oleh panitia penyelenggara. Penilaian lomba dilakukan secara 2 tahap yaitu pada penilaian portofolio dan penilaian presentasi, Ucapnya.

Portofolio yang dibuat peserta lomba apresiasi bunda paud yaitu kiprah, peran serta bunda paud dalam mewujudkan paud berkualitas yang dirangkum kegiatan-kegiatan apa saja yang sudah dilaksanakan dan program-program apa saja dalam mendukung paud berkualitas. Sedangkan prsentasi dilakukan oleh peserta bunda PAUD untuk memaparkan, mempresentasikan yang tertuang dalam portofolio dipresentasikan kepada Tim Juri.

Suherni selaku Bunda PAUD Pekon Banjarejo bersama Tim Pokja Bunda PAUD Pekon Banjarejo Kecamatan Banyumas Kabupaten Pringsewu dalam mewujudkan PAUD yang berkualitas yaitu ;
1. Bersama Tim Kesehatan Pemberian Vitamin A bulan Februari, Agustus di Posyandu maupun PAUD
2. Pemberian PMT di Posyandu dan PAUD
3. Sosialisasi Penanganan Cegah Stunting
4. Memberi motivasi, edukasi, pelayanan Kader BKB
5. Memberikan motivasi kepada ibu sasaran kader
6. Pembinaan evaluasi dan monitoring kegiatan BKB
7. Pemberian Vitamin A bulan Februari, Agustus
8. DDTK pada anak usia dini
9. Pembinaan evaluasi dan monitoring terhadap layanan PAUD
10. Pencanangan PAUD HI di Pekon Banjarejo
11. Pencanangan Sekolah Ramah Anak
12. Santunan Anak Yatim setiap Pengajian Ramadhan Bunda PAUD
13. Pembinaan terhadap Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) PAUD di Pekon Banjarejo;
14. Bersama Pemerintah Pekon Pemberian Insentif Guru PAUD
15. Peningkatan Mutu Pendidikan PAUD di Pekon Banjarejo dengan Akreditasi.
16. Melaksanakan Open House atau Home Visit kepada anak
17. Meningkatkan Angka Partiipasi Kasar (APK) PAUD
18. Mengembangkan jalinan kerjasama/kemitraan dan koordinasi dengan berbagai lembaga, tokoh masyarakat, organisasi mitra PAUD dan Perusahaan (CSR) baik yang ada di Pekon Banjarejo maupun di luar Pekon Banjarejo;
19. Melaksanakan evaluasi dan monitoring lembaga PAUD di Pekon Banjarejo;
20. Pembangunan Gedung PAUD, Posyandu dan BKB di Pekon Banjarejo secara satu atap melalui Dana Desa, Ujarnya.

Suherni menambahkan selaku Bunda PAUD Pekon Banjarejo, sangat optimis bersama-sama Tim Pokja Bunda PAUD dan Kader-kader untuk mewujudkan PAUD Holistik Integratif di Pekon Banjarejo agar menjadi percontohan bagi Pekon lain yang ada di Kabupaten Pringsewu.

Dengan adanya PAUD Holistik Integratif akan terpenuhinya 5 kebutuhan dasar anak. Yaitu ; Layanan Pendidikan, Kesehatan, Gizi, Perawatan, Pengasuhan, Perlindungan dan Kesejahteraan.Kebutuhan layanan itu jika terpenuhi, maka generasi yang akan mendatang menjadi generasi yang unggul dan SDM berkualitas, Tutupnya. (wagiman)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here