BPS Nagekeo Gelar Sosialisasi Desa Cantik, Ini Tujuannya!

0
63
Sosialisasi Desa Cantik Oleh BPS Nagekeo, photo dok: Prioritas.co.id.

Nagekeo, Prioritas.co.id – Badan Pusat Statistik atau BPS Kabupaten Nagekeo menggelar sosialisasi Desa Cinta Statistik yang disingkat Desa Cantik di Aula Setda Kabupaten Nagekeo pada Jumat, 19 Agustus 2022.

Kepala BPS Kabupaten Nagekeo, Abdul Azis, mengatakan bahwa sebagai pembina statistik sektoral, BPS menyelenggarakan program Desa Cinta Statistik atau Desa Cantik ini.

“Desa Cantik merupakan salah satu program optimalisasi dan standarisasi pembinaan statistik sektoral yang berfokus pada desa,” ujarnya.

Program Desa Cantik jelas Abdul Aziz bertujuan untuk meningkatkan Kapasitas Desa/Kelurahan dalam mengidentifikasi kebutuhan data potensi yang dimiliki desa dalam rangka pengentasan kemiskinan.

BPS juga kata Abdul Aziz mendorong agar diadakan pembinaan tata kelola data desa terhadap perangkat desa secara komprehensif.

Sementara itu Bupati Nagekeo Johanes Don Bosco Do berharap dengan program desa cinta statistik sebagai bahan stimulan perangkat desa untuk mewujudkan data desa yang lengkap dan berkualitas.

Sementara kepada ketujuh desa yang menjadi sampel, Bupati Don berpesan agar bisa mengikuti program tersebut secara sungguh-sungguh karena nantinya diikuti oleh desa lain.

“Kita sebenarnya tools-nya cukup, perangkat cukup untuk mengentas kemiskinan kita. Nah, ini menuju agar desa kita cantik secara statistik,” kata Bupati Don menandaskan. (Arjuna)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here