Prioritas.co.id,Surabaya, luar biasa predikat yang disandang para seniman yang berasal dari Kabupaten Blitar.
Betapa tidak, daerah yang dikenal dengan situs makam Presiden Pertama, Ir.Soekarno itu berhasil memborong empat gelar dalam Gelar Seni Pertunjukkan Remaja yang diselenggarakan di Bojonegoro oleh Disbudpar Jatim melalui UPT Laboratorium Pelatihan dan Pengembangan Kesenian (LPPK).
Empat gelar yang di sabet oleh Kabupaten Blitar tersebut diantaranya dua emas dari penyaji terbaik. Dua gelar lainnya dari penari terbaik dan musik terbaik.
Untuk dua emas disumbangkan dari PPST Hastha Brata judul sajian reka daya sedang satu daemas lagi dari PPST Sawung Rancak dengan judul lika liku laku
Sedang untuk penari dan musik terbaik diraih PPST Rawung Rancak.
Sementara itu realease para juara yang diberikan oleh Panitia Jumat, 25 Oktober 2019 adalah sebagai berikut untuk 5 grup penyaji kategori emas non ranking adalah Tulungagung, Blitar raih dua gelar, Kabupaten Probolinggo dan Bojonegoro.
Untuk 5 grup penyaji kategori perak non ranking di gondol Kabupaten Tulungagung, Pacitan, Kediri, Pasuruan, Jombang.
Selanjutnya 5 grup penyaji kategori perunggu non ranking di raih Kabupaten Jombang, Trenggalek, Madiun, Mojokerto dan Kota Mojokerto.
Sementara Penari, Musik dan Sutradara terbaik diraih Blitar (penari dan musik), Bojonegoro(sutradara).
“Terima kasih kami sampaikan kepada semua peserta yang telah hadir dalam gelar seni pertunjukkan remaja jatim 2019 dan Selamat buat para daerah yang berhasil meraih prestasi,” ujar Kepala UPT LPPK, Efie Widjajanti. (Tim)