Prioritas.co.id,TANGGAMUS – Ketua Bhayangkari Cabang Tanggamus Ny. Irene Hesmu Baroto bersama para pengurus memberikan bantuan kepada warga di Kecamatan Semaka, Jumat (10/1/20).
Penyerahan bantuan bhayangkari cabang tanggamus berupa bahan pokok guna meringankan beban warga tepatnya di Pekon Way Kerap, Tanggamus.
Dalam penyampainnya, Ny. Irene berharap apa yang diberikan oleh organisasi istri anggota Polri tersebut dapat bermanfaat. Kemudian iya juga menyampaikan turut bersimpati atas musibah tersebut.
“Kami turut merasakan apa yang terjadi, sebagai wujud kepedulian terhadap sesama. Semoga dengan bantuan ini dapat membantu dan meringankan beban korban bencana Banjir di Pekon Way Kerap dan sekitarnya,” kata Ny. Irene Hesmu Baroto. (Red)