Prioritas.co.id, Muara Enim –
Team Trabazz Polsek Gunung Megang mendapatkan 2 orang pengendara Sepeda Motor yang kedapatan membawa Sajam saat Razia di Jalan Lintas Depan Polsek Gunung Megang Dusun VII Desa Gunung Megang Dalam Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim. Pada hari Sabtu malam 29/02/2020.
Pelaku pertama tersebut berinisial AE, (42), berdomisili Desa Gunung Megang Dalam kec. Gunung Megang Kabupaten Muara Enim dengan barang bukti 1 (satu) bilah senjata tajam jenis pisau yg terbuat dari besi bergagang kayu warna coklat panjang lk 20 cm bersarung kulit warna coklat.
Pelaku kedua tersebut berinisial NP (30) berdomisili Desa Gunung Megang Luar Kec. Gunung Megang Kabupaten Muara Enim dengan barang bukti 1 (satu) bilah senjata tajam jenis pisau yg terbuat dr besi berujung runcing dan tajam bergagang kayu warna putih panjang lk 25 cm bersarung yang terbuat dari kertas.
Kapolres Muara Enim AKBP Donni Eka Syaputra S.H., S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Gunung Megang AKP Feryanto.SH menyebutkan “2 orang pelaku tersebut dan barang bukti sudah kita amankan di Polsek Gunung Megang guna pemeriksaan lebih lanjut”, ujarnya . Minggu (01/03/2020)
Penangkapan tersebut berawal pada hari Sabtu malam jam 20.00 wib Tgl 29 Februari 2020 Polsek Gunung Megang melaksanakan giat operasi KKYD Razia yang dilaksanakan oleh TEAM TRABAZZ yg dipimpin langsung oleh Kapolsek Gunung Megang AKP Feryanto.SH dan Kanit Reskrim Iptu M.Heri Irawan SE dengan sasaran curas, curat, curanmor, senpi, sajam, narkoba, perjudian, miras dan prostitusi.
Kemudian sekira pkl. 20.20 wib pada saat itu lewat pengendara Sepeda motor berinisial AE, (42), kemudian langsung dilakukan pemeriksaan dan pengeledahan terhadap orang tersebut, hasil dari pemeriksaan tersebut didapati bahwa ianya membawa Senjata Tajam yang pada saat itu diletakanya didalam box motor”, kata Kapolsek .
Selanjutnya sekira pkl. 20.30 wib lewat pengendara Sepeda motor berinisial NP (30) kemudian langsung dilakukan pemeriksaan dan pengeledahan terhadap orang tersebut, hasil dari pemeriksaan tersebut didapati bahwa ianya membawa 1 (satu) bilah Senjata Tajam jenis pisau yg terbuat dari besi bergagang kayu warna putih panjang lk 25 cm bersarung yg terbuat dr kertas yg di selipkan di pinggang sebelah kirinya,”, pungkas Kapolsek Gunung Megang. (EY)