Batu Jomba Tak Kunjung di Perbaiki, Pemudik yang Melintas Rawan Kecelakaan

0
0
Kondisi jalan batu Jomba kabupaten tapsel jelang arus mudik lebaran.

Tapsel.prioritas.co.id – Menjelang momen mudik Lebaran 2024, jalan di batu Jomba Kabupaten tapanuli Selatan (Tapsel) Propinsi Sumatera Utara masih mengalami kerusakan cukup parah dan tak kunjung di perbaiki.

Kepada pengendara yang melintas di minta agar ekstra hati hati karena Kondisi jalan yang rusak bisa mengakibatkan pengemudi mengalami kecelakaan.

Jalan nasional Batu Jomba, yang menghubungkan kabupaten Tapanuli Selatan, dan kota padangsidimpuan propinsi sumatera Utara serta kota Padang Sumatera Barat kondisinya sangat memprihatinkan ditambah Jalan nya sudah tidak beraspal.

Terparah terjadi di malam hari, kondisi jalan yang tidak dilengkapi lampu penerangan jalan (LPJ) juga akan memperparah bagi pemudik yang melintas di jalan tersebut.

Untuk memperlancar Arus lalu lintas di jalan batu Jomba saat berlangsung Arus mudik lebaran tiga unit alat berat, disiagakan pemerintah.

Ahmad Siregar saat dikonfirmasi wartawan pada Jumat (05/04/24) mengatakan proses pengerasan jalan sudah berlangsung selama 5 hari. Namun akibat cuaca hujan dan ekstrem proses perbaikan jalan terkendala.

“Alat berat sudah diturunkan dan sudah melakukan pengerjaan pengerasan jalan, namun hujan jalan rusak lagi.” Tutup Ahmad. (sabar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here