Anggota DPRD Lumajang Bambang Riyanto Bagikan 800 Masker, Semprot Disinfektan dan Seragam

0
108

Prioritas.co.id, Lumajang – Dalam mencegah penyebaran virus Corona (Covid 19) fraksi DPRD kabupaten Lumajang dari partai Golkar Bambang Riyanto membagikan 800 masker gratis, melaksanakan penyemprotan Disinfektan ke Lima dusun di desa Sumberejo kecamatan Candipuro dan memberikan sragam kepada RT, RW, BPD, perangkat desa dan satgas desa Selasa (21/04/2020).

Menurut Bambang Riyanto pembagian tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap keselamatan masyarakat dalam upaya pencegahan virus Corona (Covid 19), terhadap masyarakat yang terdampak. “Kami melakukan pembagian tersebut merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat yang terdampak Covid 19 guna keselamatan masyarakat dalam upaya penyebaran virus Corona” paparnya

Masih menurut Bambang dengan tujuan untuk masyarakat desa yang masih belum memakai masker.

“Tujuan kami agar masyarakat mengunakan masker dan begitu pentingnya menjaga kesehatan masyarakat” paparnya lagi.

Adapun kegiatan yang di lakukan oleh fraksi golkar DPRD kabupaten di hari senin (21/04) tersebut adalah pembagian 800 masker ke masyarakat, penyemprotan Disinfektan ke lima dusun di antaranya, dusun bulak manggis.dusun dusun dusun desa Sumberejo kecamatan Candipuro kabupaten Lumajang, pembagian seragam berjumlah 125 kepada RT, RW, BPD, perangkat desa dan satgas keamanan desa (SKD).

Ikut hadir dalam acara tersebut camat Candipuro, Kapolsek, Danramil, kepala puskesmas Candipuro, kepala desa Sumberejo, dan di hadiri dari kabupaten ketua DPD partai Golkar Sujatmiko SH.MH. (Rhm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here