Alumni Akpol 1998 Lampung Gelar Baksos Peduli Covid-19

0
109
Alumni Akpol 1998 Polda Lampung Sebelum Melaksanakan Baksos.

Prioritas.co.id, Bandar Lampung – Sebagai bentuk kepedulian dimasa Pademi Covid-19, Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) khususnya Batalyon Parama Satwika atau Akpol 1998 menggelar bhakti sosial (Baksos), Selasa (19/5/20).

Baksos dilaksanakan secara serentak, termasuk di Provinsi Lampung yang dipusatkan di sejumlah tempat dimana para Alumni sedang melaksanakan tugas di Bumi Sai Bumi Ruwa Jurai.

Menurut keterangan AKBP Hesmu Baroto, SIK. MM yang merupakan salah satu Alumni Akpol 1998, kini menjabat sebagai Wadir Intelkam Polda Lampung bahwa pelaksanaan Baksos dilaksanakan di Bandar Lampung.

“Baksos dengan memberikan bantuan berupa 300 paket bahan pokok dan 1 ekor sapi kepada masyarakat kurang mampu, panti asuhan dan anggota Polda Lampung yang sakit menahun,” kata AKBP Hesmu Baroto dalam keterangannya melalui sambungan telfon.

Pelaksanaan Baksos Alumni Akpol 1998 Polda Lampung.

Dikatakan mantan Kapolres Tanggamus itu, anggaran dana Bansos diperoleh hasil sumbangan para Alumni Akpol 1998 yang terdiri dari Wakapolresta Balam, Kabagbinops Roops, Wadir Intelkam, Wakasat Brimob dan Wadirrwskrimsus.

“Dana seluruhnya hasil sumbangan Alumni Akpol 1998 khusus yang berada di Provinsi Lampung,” katanya.

Atas pemberian bantuan tersebut, pihaknya dapat membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19. “Semoga yang kami laksanakan dapat meringankan masyarakat ditengah Pademi Covid-19,” pungkasnya. (Nn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here