Ada Umur Tak Sesuai Kriteria Penerima BLT Lansia di Sei Lekop

0
295
Penyerahan BLT lansia secara simbolis di Sei Lekop, Bintan belum lama ini.

Bintan, Prioritas.co.id – Dulu eks Bupati Bintan, H. Apri Sujadi, S.Sos pernah mengungkapkan bahwa warga yang berusia di atas 60 tahun dan masuk kategori Lanjut uSia (Lansia) patut mendapat perhatian secara khusus. Pasalnya, Di usia tersebut sudah terhitung tidak produktif lagi untuk bekerja, Selasa (08/11/2022).

Berkenaan dengan hal dimaksud, Pasangan Apri – Roby memiliki program memberikan perhatian lima tahun ke depan dengan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk para lansia (Kini Roby menjadi Bupati Bintan setelah Apri tersandung kasus hukum).

Pada tahun 2021 lalu, Target penyaluran dilakukan sekitar bulan November minggu ke dua. Berdasarkan data Dinsos Bintan untuk alokasi yang disiapkan bagi realisasi program sebesar 3 Miliar 780 Juta rupiah diperuntukkan 4.200 lansia diseluruh wilayah.

Menurut Roby Kurniawan waktu masih Plt Bupati Bintan, BLT lansia merupakan salah satu program saat kampanyenya bersama Apri pada Pilkada 2020 silam. Kemudian, Jumlah data penerima sudah diverifikasi Dinsos di daerahnya.

” Penyaluran BLT lansia di Kelurahan berjalan dengan lancar, Kami atas nama masyarakat juga ya mengucapkan terimakasih kepada Pemda dalam hal bantuan ini sangat bermanfaat. Mudah-mudahan programnya bisa dapat berlanjut seterusnya, ” Ujar Lurah Sei Lekop, Riswan Effendi Nasution, S.Sos ketika dijumpai di ruangannya baru-baru ini.

Masih sambungnya, Kalau memang anggaran mencukupi terlebih lagi ditambah itu harapan dari warga yang sudah pihaknya temui sesuai dengan kemampuan keuangan daerah. Kemarin, Total 224, Sudah hadir 194 dan belum hadir 30 dengan rincian 2 orang umur tidak sesuai kriteria, 1 orang penerima BLT BBM APBN, 2 orang sedang berobat di luar daerah, 1 orang meninggal serta 24 orang belum hadir. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here