Nagekeo.prioritas.co.id – Mata Yosefus Dhenga sembab saat berdiri dia atas podium menyampaikan sambutan di momen upacara syukuran 5 tahun kinerja Bupati dan wakil Bupati Nagekeo, di halaman kantor Bupati Nagekeo, Jumat (22/12/2023).
Suara yang awalnya lantang bak orator seketika berubah serak seiring bulir air mata yang perlahan membasahi kedua pipinya. Wakil Ketua l DPRD Nagekeo ini tak kuasa menahan tangis tatkala mengucapkan kata-kata perpisahan dengan Bupati dan Wakil Bupati mewakili lembaga Dewan.
“Pada momen yang berharga ini, atas nama pimpinan dan lembaga DPRD Nagekeo saya menyampaikan banyak-banyak terimakasih, penghormatan, penghargaan, apresiasi” ujarnya.
“Kepada Bapak berdua….” lanjut Yos lalu menahan napas panjang. “Untuk membangun masyarakat Kabupaten Nagekeo pasti ada kekeliruan, kesalahan, itu sangat manusiawi. Kita manusia yang tidak sempurna, manusia yang sempurna itu belajar dari kesalahan” tuturnya lirih.
“Saya mewakili teman-teman di lembaga DPRD Nagekeo” Yos kembali terdiam sejenak. “Saya menyampaikan permohonan maaf Pak Bupati, Pak Bupati, Pak Wakil Bupati, cukup tau perjalanan kita selama lima tahun” tangisnya pecah.
Politisi NasDem ini rupanya mengingat kembali momentum di mana selama ini kedua lembaga kerapkali berbeda pendapat dan pandangan serta kebijakan terutama di ruang sidang.
“Ada suka dan duka, ada beda pendapat terutama dalam ruang sidang, tapi itulah demokrasi, esensi dari sebuah demokrasi itu harus ada perbedaan, tidak ada perbedaan itu bukan demokrasi, tapi saya berharap kita semua harus tutup ini sedalam-dalamnya” ungkap Yos sembari menyeka air matanya.
Tangisan pria asal Kotakeo ini membuat beberapa tamu undangan jadi ikutan sedih. Ada pula yang bertanya-tanya kenapa Yos sampai menangis.
“Mungkin dia terharu” ujar salah satu tamu undangan. “Bisa juga merasa bersalah selama ini gas-gas pak Bupati terus” ungkap yang lain menimpali. (Arjuna)