Malang,prioritas.co.id – Untuk mencapai target kursi Legislatif pada tahun politik 2024 mendatang, Dewan Pimpinan Daerah (Nasdem) Kabupaten Malang menggelar Silaturahmi sekaligus pelantikan dan pengukuhan kepengurusan DPC di Kabupaten Malang, Jumat malam (9/4/2024) dalam rangka mensolidkan struktur organisasi sampai tingkat desa.
Kresna Dewanata Prosakh, anggota DPR RI daerah pemilihan (Dapil) Malang raya mengatakan, gelaran Silaturahmi antara DPD yang dihadiri Ketua DPW Jawa Timur untuk mensolidkan struktur organisasi Partai Nasdem dalam mengongsong Pemilihan Legislatif (Pileg) harus jelas dan terarah.
“Hari ini kita menyelenggarakan silaturahmi seluruh DPC se Kabupaten Malang yang juga dihadiri Ketua DPW Jawa Timur Ibu Sri Sajekti Sudjunadi dalam rangka mempersiapkan gelaran Pileg 2024 dengan mensolidkan struktur organisasi yang ada di Kabupaten Malang,” kata Dewa panggilan akrabnya, Jumat malam (9/4/2022).
Dewa menambahkan, di tahun politik 2024 pihaknya menargetkan 12 kursi di Kabupaten Malang, 2 kursi DPRD Jatim dan 2 Kursi DPR RI terpenuhi, “Untuk itu kami yang berada di jajaran pengurus DPD akan selalu turun ke bawah dan mendengarkan dan mewujudkan aspirasi masyarakat,” jelas pemuda yang tidak pernah lepas dari kacamata.
Anak mantan Bupati Malang ini optimis bisa mencalonkan kadernya di Pilkada Kabupaten Malang dengan target perolehan kursi di DPRD Kabupaten Malang terpenuhi.
“Agar target kursi terpenuhi, kita semua harus bekerja keras, mulai pengurus DPD, DPC bahkan sampai tingkat pengurus di desa, kita solidkan, sebab untuk bisa mencalonkan kadernya sendiri di Pilkada Kabupaten Malang harus bisa meraih 12 kursi. Insyaalah target kita tercapai karena melihat perolehan kursi saat ini ada 7 kursi di DPRD Kabupaten Malang,” terang Dewa.
Hal sama juga disampaikan, Ketua Dewan Pengurus Wilayah Nasdem Jatim, Sri Sajekti Sudjunadi, pihaknya merasa yakin target kursi untuk DPD Kab. Malang tercapai, “Setelah melihat kesolidan pengurus sampai tingkat terbawah, dan didukung kader muda yang mumpuni yang saat ini duduk di kursi DPRD sampai DPR RI. Kita harus optimis mampu meraih target 12 kursi di pada Pileg nanti untuk daerah Kabupaten Malang,” pungkas Sri Sajekti. (IPOY)