Ajukan Sejumlah Usulan, Kades Numbing Mau Pengadaan Sapi dan Kambing

0
289
Kades Numbing, Sebastian Losor Usman

Prioritas.co.id.Bintan – Kades Numbing, Sebastian Losor Usman ketika ikut menghadiri pelaksanaan kegiatan Musrenbang dekat aula Kantor Kecamatan Bintan Pesisir (Binsir) di daerah Desa Kelong turut menyampaikan sejumlah pengajuan usulannya, Kamis (03/01/2022).

Dalam lampiran yang diterima oleh awak media terkait rekap usulan prioritas yakni pembangunan jalan aspal Kampung Gin besar RT 001 menuju Kampung Pedes RT 002 (2.000 x 4 M) dan rehab pelabuhan dermaga Gin besar RW 001 (1 paket).

Selanjutnya, Pengadaan sampan lengkap dengan mesin Desa Numbing 30 unit serta pengadaan Kambing maupun Sapi Desa Numbing sebanyak lima puluh ekor dengan rincian sepuluh ekor jantan dan empat puluh ekor betina.

Terakhir, Pengadaan keramba ikan dua paket ditambah pengadaan alat tangkap bubu ikan sekitar seratus lima puluh glg. Pembangunan jembatan atau jalan pintas Kampung Numbing II RT 008 menuju Kampung Bom baru RT 009 (700 x 3 M).

” Hal tersebut sudah cukup lama kami usulkan untuk itu dimohon mudah – mudahan dapat terealisasi, ” Ujar Sebastian terbilang permintaan yang cukup langka pada umumnya saat diberikan kesempatan berbicara di depan forum dan langsung berhadapan dengan Kadisnaker Bintan, Indra Hidayat.

Pada sebelumnya, Wilayah Numbing sudah terpilih menjadi desa terbersih se-Kabupaten Bintan tahun 2021 silam. Dengan keberhasilan dimaksud, Pemkab akan menjadikan sebagai percontohan bagi Desa lainnya dari 36 yang ada di Bintan.

” Saya ucapkan selamat kepada Kades dan perangkat Kantor serta seluruh masyarakat Numbing atas apa yang telah diraih. Semoga dapat dipertahankan dan terus ditingkatkan agar Numbing dapat menjadi Desa percontohan kedepannya, ” Ungkap Plt Bupati Bintan, Roby Kurniawan kemarin. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here