Dinsos Nagekeo Gandeng Karang Taruna Salurkan Bantuan Masker dan Vitamin

0
26
Kepala Kelurahan Mbay 1, Kecamatan Aesesa Richard Lamanep didampingi Pengurus Karang Taruna saat menyerahkan bantuan paket masker dan vitamin kepada masyarakat kurang mampu, photo dok: Prioritas.co.id.

Prioritas.go.id.Nagekeo – Dinas Sosial Kabupaten Nagekeo membagikan 1270 paket masker dan vitamin bagi masyarakat tidak mampu terdampak pandemi Covid-19.

Menurut Kepala Dinas Sosial Kabupaten Nagekeo Rufus Raga Paket masker yang terdiri dari 1 paket berisikan 7 lembar masker Vitamin C, D dan Zink itu merupakan bantuan Kementerian Sosial melalui Direktorat Jenderal Pemberdayaan Sosial yang bertujuan untuk meningkatkan imun tubuh dan kesehatan masyarakat terhadap wabah penyakit khususnya Virus Covid-19.

Rufus menjelaskan bantuan tersebut disalurkan kepada warga di 56 Desa dan Kelurahan yang tersebar di 7 Kecamatan. Dalam proses penyalurannya Dinas sosial menggandeng Karang Taruna yang ada di desa maupun kelurahan.

“Untuk data penerima bantuan ini diambil dari Pemerintah desa karena mereka di desa yang lebih tau dengan kondisi masyarakat’ ungkap Rufus di ruang kerjanya pada Kamis (26/01/2022).

Terpisah, Kepala Kelurahan Mbay 1 Kecamatan Aesesa, Richard Lamanepa mengatakan, penyaluran masker dan vitamin oleh Karang Taruna sebagai sebagai bukti betapa pentingnya keterlibatan pilar-pilar sosial dalam upaya memutus penyebaran Covid-19.

Menurut Richard, keterlibatan Karang Taruna Mbay I ini juga berdasarkan petunjuk dari kementerian sosial RI dalam memberikan peranan bagi anak-anak muda supaya berkontribusi nyata kepada bangsa dan negara yang sedang membutuhkan semangat gotong-royong dalam mengatasi pandemi Covid-19.

“Kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah kabupaten Nagekeo melalui Dinas Sosial yang terus memperhatikan warga kami yang tidak mampu. Terimakasih kasih juga kepada Karang Taruna Mbay I yang telah membantu dari tahap penentuan calon penerima bantuan, sampai dengan pendistribusian kepada warga secara sukarela” pungkasnya. (Sev)

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here