Prioritas.co.id, TANGGAMUS – Polres Tanggamus kembali melaksanakan vaksinasi keliling di wilayah Kecamatan Sumberejo tepatnya dosis pertama di SMA Islam Pekon Kebumen. Hal itu dilaksanakan sebagai dukungan pelaksanaan sekolah tatap muka (PTM) sekolah tersebut.
Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut, ratusan pelajar tervaksin dengan baik tanpa gejala apapun pasca pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan vaksinator urusan kesehatan (Urkes) Polres Tanggamus.
Rangkaian vaksinasi itu sendiri dipimpin perwira pengendal (Padal) yakni Kasubbag Bin Ops Bag Ops Polres Tanggamus Iptu M. Yusuf, Kasiwas Ipda Lusiyanto, SH dan Kanit Bintibmas Sat Binmas Ipda Primadona Laila, SH.
Tampak dalam kegiatan itu, pelajar sangat antusias bahkan ditinjau oleh Kabag SDM Polres Tanggamus Kompol IGK Wibawa, Kabag Logistik AKP Samsuri, SH. MH dan Kasi Propam Iptu Ujang Srikandi.
Untuk mensukseskan vaksinasi tersebut serta menambah gizi pelajar yang telah divaksinasi, Polres Tanggamus bahkan memberikan extra pudding berupa telur rebus, bubur kacang hijau dan air meneral yang diberikan kepada pelajar yang sudah divaksin.
Atas vaksinasi tersebut, Ahmad Damiri selaku kepala SMA Islam Kebumen mengaku sangat mengapresiasi langkah Polres Tanggamus yang mendatangi sekolanya untuk melaksanakan vaksinasi massal kepada pelajarnya.
“Terima kasih kepada tim vaksinasi dari Polres Tanggamus atas kegiatannya. Vaksinasi peserta didik ini tentunya sangat mendukung dalam pembelajaran tatap muka,” kata Ahmad Damiri dalam keterangan usai meninjau vaksinasi.
Melalui vaksinasi anak didiknya, Ahmad Damiri berharap meningkatkan kekebalan komunal dan semua yang sudah divaksinasi dapat sehat.
“Alhamdulillah, dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut semua berjalan baik tanpa kendala maupun gejala pasca vaksinasi,” tegasnya.
Pelajar yang sudah divaksin juga mengaku berterima kasih kepada Polres Tanggamus seperti yang disampaikan pelajar putri Tiara Safitri yang mengucapkan terima kasih atas vaksinasi disertai extra pudding.
“Alhamdulilah vaksinnya lancar, semoga selalu sehat dan selamat. Terima kasih yaa,” kata pelajar kelas 2 tersebut.
Pelajar lainya, Rosita mengaku divaksin tidak terasa apa-apa dan juga diberikan extra pudding dan ia mengucapkan hal sama. “Ini vaksin pertama, enggak kerasa apa. Udah selesai dikasih telur sama bubur, terima kasih Polres Tanggamus,” kata pelajar berkacamata itu.
Pun demikian pelajar yang sempat tegang sebelum dan saat divaksinasi yakni Khairul Anam mengaku setelah divaksin terasa baik-baik saja. “Iya tadi sempat takut, takut sakit tapi pas disuntik enggak keras cuma degdegan,” kata dia.
Sementara itu, berdasarkan keterangan Kasubbag Humas Polres Tanggamus Iptu M. Yusuf bahwa vaksinasi di SMA Islam Kebumen, pihaknya menerjunkan 2 vaksintor Polres, 15 petugas pendaftaran, screaning dan pengamanan serta 3 perwira pengendali.
Adapun hasil vaksinasi, pihaknya dapat mencapai 440 pelajar baik pelajar putra maupun putri dengan hasil secara keseluruhan sukses tanpa kendala apapun pasca vaksinasi.
“Pelaksanaan vaksinasi hingga pukul 17.30 Wib tadi berhasil memvaksin 440 pelajar. Seluruhnya dalam kondisi baik pasca vaksinasi,” kata Iptu M. Yusuf mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Satya Widhy Widharyadi, SIK.
Iptu M. Yusuf mengaku, pelajar sangat antusias melaksanakan vaksinasi dan pihaknya juga memberikan extra pudding kepada pelajar yang telah divaksin.
“Alhamdulillah para pelajar sangat antusias, kami juga memberikan extra pudding berupa bubur kacang hijau, telur dan air mineral kepada pelajar yang sudah divaksin,” ujarnya.
Melalui vaksinasi tersebut, Kasubbag Humas berharap dapat meningkatkan imun para pelajar saat mereka mengikuti pembelajaran tapat muka di SMA Islam Kebumen.
“Semoga imun pelajar meningkat melalui vaksinasi ini, namun kami tetap mengimbau para pelajar tetap mematuhi prokes dalam semua kegiatan,” tandasnya. (Asrul)