Malang,Prioritas.co.id – Untuk dan mengurangi penyebaran virus Covid 19, Bupati Malang H.M Sanusi melibatkan Ibu-Ibu Forkompimda dan Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang. Hal tersebut di sampaikan Sanusi saat bagi bagi masker dan snack yang di lakukan oleh Ibu Ibu Forkompimda dan Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang.
“Dalam pencegahan dan mengurangi penyebaran Covid 19 di Kabupaten Malang, saya juga melibatkan Ibu-Ibu Forkompimda dan TP PKK agar tidak hanya para bapak bapak saja yang terjun dan turun dalam penanganan Covid 19, sesuai dengan pesan Presiden Joko Widodo para rakyatnya Selamatkan diri, keluaraga dan bangsanya,” kata Bupati Malang H.M Sanusi saat meninjau kegiatan Ibu Ibu Forkompimda dan TP PKK dalam pembagian masker dan snack pada masyarakat di depan Pendopo Kepanjen, Selasa pagi (13/7/21).
Penerapan PPKM DARURATNYA di Kabupaten Malang di nilai Bupati Malang telah berhasil dan berjalan efektif dalam mengurangi penyebaran covid 19.
“Saya menilai penanganan covid 19 pada penerapan PPKM darurat sudah efektif dan berhasil dengan di di lihat penurunan angka positif, penurunan mobilitas masyarakat serta petugas gabungan dalam operasi yustisi dan pembubaran kerumunan masyarakat yang bisa menjadi penularan virus covid 19. Saya juga meminta kesadaran masyarakat dalam mematuhi Prokes, keselamatan rakyat adalah hukum di atas segalanya,” jelas Bupati Malang.
Terkait persediaan oksigen untuk Kabupaten Malang, Sanusi menerima laporan dari Dinas Kesehatan untuk satu bulan ke depan masih cukup tersedia, “Persediaan oksigen masih mencukupi untuk kebutuhan satu bulan, Bapak Kapolres rencananya akan sidak ke distributor oksigen untuk memastikan ketersediaan oksigen di wilayah Kabupaten Malang serta Pemkab Malang sudah kontrak dengan distributor terkait oksigen untuk pasien covid 19,” terang Bupati Malang.
Terkait adanya isue bahwa pelaksanaaan PPKM darurat yang akan berakhir tanggal 20 Juli mendatang akan di perpanjang beberapa minggu lagi, Bupati siap melaksanakan apa yang menjadi kebijakan Pemerintah pusat.
“Apabila nanti pelaksanaan PPKM darurat memang benar akan di perpanjang, Pemerintah Kabupaten Malang siap melaksanakan segala keputusan dan kebijakan Pemerintah Pusat, kita yang di daerah siap melaksanakan saja,” tutup Bupati Malang H.M Sanusi. (IPOY)