Prioritas.co.id.Tanjungpinang – Disela-sela acara penanaman pohon Sempena HPN ke 75, Rahma saat di singgung masalah calon wakil walikota Tanjungpinang yang telah datang mengunjunginya di rumah kediaman Walikota Tanjungpinang, Hj Rahma selaku walikota Tanjungpinang mengatakan bahwa dirinya sudah siap menentukan calon wakil walikotanya, Selasa (9/2/21).
“Kebetulan calon wakil walikota Tanjungpinang dari partai pengusung yaitu partai Golkar dan partai Gerindra dari partai Golkar yang hadir yaitu Ade Angga, sedangkan dari partai Gerinda akan berkunjung ke kediaman rumah dinas walikota langsung ketua DPD Gerindra,” katanya.
Menurut Rahma dari partai Gerindra hadir langsung ketua DPD Gerindra Iman Sutiawan namun Rahma tidak memberitahukan siapa nama yang di bawa dari partai Gerindra untuk menjadi calon wakil walikota Tanjungpinang.
” Yang pasti dari partai Golkar Ade Angga sudah datang kepada saya sebagai calon wakil walikota yang siap menjalankan visi dan misi yang sudah ditetapkan bersama dari almarhum H Syahrul dan Rahma, dan dari partai Gerindra datang langsung dari ketua DPD Gerindra,” katanya.
Ada atau tidaknya perubahan nama atas dua nama calon wakil walikota Tanjungpinang yang sebelumnya ditetapkan dari Golkar Ade Angga dan dari partai Gerindra Endang Abdullah dalam hal ini Rahma enggan berkomentar.
“Siapa yang akan ditetapkan kita akan tunggu bermasa dari keputusan partainya, dari dua partai ini saya akan bersikap adil, proses sudah dimulai dan kita tunggu kelanjutannya, saya juga akan mengakomodir dua partai ini dan yang akan menentukan adalah DPRD,” pungkasnya. (Dwi)