Pemko Lhokseumawe Peringati HUT RI ke 75 dengan Peserta Terbatas, Kegiatan Karnaval Ditiadakan

0
119
Kabag Humas dan Protokoler Pemerintah Kota Lhokseumawe, Drs Marzuki MSi

PRIORITAS.co.id, Lhokseumawe – Menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT-RI) ke 75, Pemerintah Kota Lhokseumawe akan memperingatinya dengan melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih dengan jumlah peserta terbatas.

Kegiatan tersebut akan berlangsung pada Hari Senin Tanggal 17 Agustus 2020 di halaman Kantor Walikota Lhokseumawe, Pukul 08.00 WIB. Pernyataan itu disampaikan oleh Kabag Humas dan Protokoler Pemko Lhokseumawe, Drs Marzuki MSi, Rabu (12/8/2020).

“Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, peringatan detik-detik proklamasi digelar di Lapangan Hiraq Lhokseumawe dengan jumlah peserta upacara mencapai ribuan orang dari berbagai unsur,” katanya.

Ditambahkannya, tahun ini karena kondisi tanah air sedang dilanda pandemi Covid-19, maka HUT-RI digelar secara sederhana dengan jumlah peserta upacara yang terbatas dan menerapkan protokol kesehatan.

“Peserta upacara yang hadir yaitu dari unsur Forkopimda, pejabat eselon ll dan lll yang ada di lingkungan Pemko Lhokseumawe dengan inspektur upacaranya Walikota Lhokseumawe Suaidi Yahya. Sedangkan petugas pengibar bendera merah putih diambil dari personel Paskibra HUT-RI ke 74 tahun lalu,” jelas Marzuki.

Rangkaian kegiatan HUT-RI ke 75 yang akan dilaksanakan oleh Pemko Lhokseumawe yaitu Apel kehormatạn dan Renungan suci Minggu, 16 Agustus Pukul 23.30 WIB di Taman Makam Pahlawan Blang Panyang. Kemudian esoknya digelar Upacara HUT-RI di halaman Kantor Walikota Pukul 08.00 WIB.

“Setelah upacara selesai, dilanjutkan dengan menyaksikan detik-detik proklamasi atau nonton secara virtual di aula kantor walikota Pukul 10.00 WIB. selanjutnya kegiatan pemberian remisi kepada narapidana pada Pukul 12.00 WIB. Lalu pada sore Pukul 17.30 WIB dilakukan upacara penurunan bendera,” katanya.

Disebutkannya, karena dalam kondisi pandemi Covid-19, banyak rangkaian Kegiatan HUT-RI tahun ini yang tidak dilaksanaka. Kegiatan yang ditiadakan antara lain Resepsi HUT-RI, Karnaval, Keramaian rakyat, dan Perlombaan lainnya.

“Pada hari tanggal 17 Agustus Pukul 10.17 WIB, selama tiga menit masyarakat wajib menghentikạn aktifitas sejenak, berdiri tegap saat pengibaran bendera sang saka merah putih yang diiringi dengan lagu Indonesia Raya.” imbau Kabag Humas dan Protokoler Pemko Lhokseumawe. (Iskandar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here