Prioritas.co.id, Pringsewu – DPC Granat Kabupaten Pringsewu hadir memenuhi undangan Serah Terima Jabatan Danbrigif 4 Mar/BS, Kamis.13/2/ 2020
Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Brigade Infanteri 4 Marinir/BS dari Kolonel Marinir Ahmad Fajar kepada Kolonel Marinir Nawawi, S.E., M.M. yang dipimpin oleh inspektur upacara Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono, M.Tr. (Han) yang dilaksanakan di Lapangan Markas komando Brigade infanteri 4 Marinir/BS Piabung Kabupaten Pesawaran berlangsung lancar meskipun diguyur hujan deras dari awal hingga selesainya acara. Pada kesempatan acara itu Ketua DPC Granat Kabupaten Pringsewu Rizky Raya Saputra, S.H., M.H., C.L.A. beserta rombongan hadir mengikuti upacara Sertijab tersebut. Pada kesempatan ramah tamah selanjutnya Rizky menyampaikan ucapan selamat kepada Bapak Kol. Mar. Nawawi, S.E., M.M. sebagai Danbrigif 4 Mar/BS yang baru.
” Semoga dapat mengemban amanah dengan baik demi kemajuan Provinsi Lampung dan saya sampaikan Selamat bertugas ditempat yang baru kepada Bapak Kol. Mar. Ahmad Fajar. Semoga selalu diberikan kesehatan, keselamatan dan sukses mengemban amanah dan jangan pernah lupakan Lampung terutama jangan pernah lupa kepada Kami dari DPC Granat Kabupaten Pringsewu, ” harap Rizky
Pada kesempatan itu Rizky juga mengundang Danbrigif 4 Mar/BSĀ yang baru untuk meluangkan waktu hadir di Kabupaten Pringsewu untuk mencicipi kuliner daging ayam kalkun. Kelakar Rizky yang disambut dengan Tawa Perwira Menengah di TNI AL tersebut.
Rizky juga menyerahkan cindera mata kepada mantan Danbrigif 4 Mar/BS dan menyampaikan ucapan terima kasih, semoga persahabatan ini janganlah cepat berlalu.
” Kebetulan istri saya sedang hamil dan semoga kelak bisa menjadi Prajurit TNI seperti bapak-bapak yang gagah-gagah ini, ” tutupnya.( Borneo/Fik)