Polsek Pringsewu Kota Gelar Pengamanan Imlek

0
192
Anggota Polsek Pringsewu Kota saat Melaksanakan Pengamanan.

Prioritas.co.id, PRINGSEWU – Polsek Pringsewu Kota Polres Pringsewu menggelar pengamanan perayaan Imlek di Vihara Bodhicitta Pringsewu, Jalan Melati I Kelurahan Pringsewu Timur, Sabtu (25/1/20).

Pengamanan dipimpin langsung Kapolsek Pringsewu Kota Kompol Basuki Ismanto, SH bersama sejumlah personelnya guna memastikan seluruh rangkaian berjalan kondusif.

Kompol Basuki Ismanto mengatakan, pengamanan dimulai pukul 08.00 Wib, dengan terlebih dahulu dilakukan apel personel serta sterilisasi lokasi yang akan digunaan umat Budha tersebut.

“Di Vihara tersebut, umat budha melakukan kegiatan doa Bersama serta melepas burung (Fangsen) dalam menyambut tahun baru Imlek 2521 tahun 2020,” kata Kompol Basuki Ismanto usai kegiatan.

Menurut Kompol Basuki kegiatan tersebut di pimpin oleh Bante Badra Kirti dari Yayasan Jinara Kota Bandar Lampung beserta 5 anggota sanggar.

“Umat yang mengikut belasan marga tionghoa dan hingga berakhirnya kegiatan seluruh rangkaian berjalan aman,” tandasnya. (NN)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here