DPP AWPI Pusat  : Bekukan DPD, DPC, AWPI Lampung

0
172

Prioritas.co.id, Jakarta – Ketua Umum DPP AWPI Pusat, Ir. Nadiyanto, Membekukan Kepengurusan DPD AWPI Provinsi Lampung mulai tanggal 26 November 2019, pembekuan DPD AWPI Lampung berdasarkan hasil rapat pleno Pengurus DPP AWPI (Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia) di Gedung Dewan Pers lantai. 5 Jl. Kebunsirih Jakarta Pusat. Selasa, (26/11/2019).

“Dalam keterangan Pers, Ir. Nadiyanto, menegaskan,  Apabila ada oknum-oknum yang akan melanjutkan Konggres AWPI tahun 2019, di Lampung, maka kami DPP AWPI akan menindaklanjuti proses Hukum baik Pidana maupun Perdata, maka hasil pleno ini harus dilaksanakan dan ta’ati seluruh Anggota dan Pengurus DPP, DPD, DPC AWPI Seluruh Indonesia, terang Ketum AWPI.

Lanjut Ir Nadianto, Dari hasil rapat Pengurus DPP AWPI menghasilkan beberapa Poin, yang intinya, untuk di sampaikan kepada seluruh jajaran pengurus DPP, DPD, DPC AWPI seluruh Indonesia, demi menjaga marwah dan Eksistensi Organisasi, menjaga Kekompakan dan Loyalitas Anggota AWPI, serta menyelamatkan Organisasi dari perbuatan dan tindakan dari oknum-oknum pengurus AWPI yang tidak bertanggung jawab. Maka “Keputusan Rapat Pleno,  Kongres AWPI tahun 2019 ditunda waktunya,vdan akan dilaksanakan pada tahun 2020, dan  hasil pleno ini memerintahkan kepada seluruh anggota dan pengurus DPP, DPD, DPC Seluruh Indonesia untuk tidak menghadiri konggres AWPI di Lampung pada tanggal 27-28 November 2019,” tegas ketum.

Pleno ini selenggarakan karena konggres AWPI di Lampung terindikasi ada permufakatan dan persekongkolan yang tidak sehat dan berpotensi menimbulkan perpecahan ditubuh organisasi AWPI dari tingkatan DPP, DPD, DPC Seluruh indonesia, tegas Ir Nadianto.

Rapat pleno dipimpin langsung oleh Ir. Nadiyanto Ketua Umum DPP AWPI, DPP AWPI, Yusuf Ahmadi, Direktur Media Group AWPI, Sahril Harahab, SH, Direktur PUSBAKUM AWPI, Agus Syahputra Waketum DPP AWPI, Ardhi Solehudin Waketum DPP AWPI, Muh Wahyudi Bendahara Umum DPP AWPI, H Muhammad Yasin Wasekjend DPP AWPI, Santoso, SH, PUSBAKUM AWPI, Sugeng Mulyanto Timsus DPP AWPI, Indra Yusriadi Wakil Brigade Pers Guard DPP AWPI, Nyaman Pers Guard DPP AWPI. (Rils MDs)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here