Angka Kemiskinan Di Kabupaten Lahat Butuh Pendataan Ulang

0
65

Prioritas.co.id, Lahat
-Termiskin peringkat ke tiga di Sumsel berdasarkan data kementerian Sosial tahun 2015 menjadi pembahasan di masyarakat harus ada langkah mengentaskannya. Hal itu disampaikan Wakil Bupati Lahat H. Heryanto,SE.MM pada sidang paripurna dalam rangka memberikan jawaban pandangan fraksi-fraksi dari Dewan Perwakina Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lahat Selasa (19/11) di Gedung pertemuan DPRD Kabupaten Lahat.

“Ini harus kita entaskan meski data dikeluarkan Mentri sosial tersebut dapat dijadikan pemacu kerja dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lahat melalui program Perekonomian kerakyatan”,katanya.

Untuk jadi pemikiran bersama, kecamatan Mulak Sebingkai jumlah penduduknya 6500. Sementara angka kemiskinan di keluarkan 3500. Lebih dari setengah penduduk di kecamatan tersebut miskin. “Tentu ini butuh pendataan ulang apa lagi angka kemiskinan di Kabupaten Lahat ada beberapa versi”, Jelas Wabup.

Dari beberapa pengambilan sensus instansi terkait sambungnya ada yang mengambil dari masih banyaknya Jamban di kolam-kolam masyarakat pada beberapa kecamatan dan hanya melihat tempat tinggal penduduk di wilayah tersebut masih butuh pengkajian dan pendataan secara rinci.

“Nah ini di beberapa Kecamatan, jamban tidak dapat dijadikan tolak ukur kemiskinan di Kabupaten Lahat dikerenakan itu sudah menjadi budidaya untuk kolam ikan”,Pungkasnya. (EY)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here