224 Pelari Rebutkan Bonus serta Medali Bupati

0
129

Prioritas.co.id, Bangka Tengah – Pelari 5 K ramaikan Kecamatan Pangkalan Baru, sang juara mendapatkan medali dari Bupati Bangka Tengah (Bateng), H Ibnu Saleh dan Camat Pangkalan Baru, Syamsul Komar.

Minggu (15/9) pagi, sebanyak 224 pelari melakukan persiapan di Garis Start Lapangan Basket Desa Padang Baru. Sekitar pukul 08.00 WIB, panitia penyelenggara dari Kecamatan Pangkalan Baru memulai lomba lari tersebut ditandai dengan pengangkatan Bendera oleh Bupati.

Jarak tempuh sepanjang 5 Km, para peserta melintasi tiga Desa di Kecamatan Pangkalan Baru. Ketiga Desa yang dilintasi, yakni Desa Padang Baru, Desa Benteng dan Desa Batu Belubang. Start di lapangan Bola Basket Desa Padang Baru mengitari Jalan Raya Ketiga Desa berakhir pada garis finish di Lapangan Desa Benteng.

Masyarakat ketiga Desa melihat 224 pelari, dengan antusias mereka menontonnya. Sebagian masyarakat menyiapkan air minum, lalu diberikan kepada pelari jika ada yang haus.

Petugas medis menggunakan Mobil Ambulance Puskesmas Benteng dan Ambulance Puskesmas Pangkalan Baru juga berpartisipasi mengiringi pelari yang terdiri dari dua kelas, yakni kelas senior usia 17 Tahun keatas dan junior usia 17 Tahun kebawah tersebut.

Diakhir acara kepada awak media, Bupati Ibnu mengaku bangga melihat peserta yang merupakan warga Kecamatan Pangkalan Baru sangat antusias mengikuti lomba lari 5 K ini.

“Saya lihat tadi pesertanya semuanya semangat. Mereka menunjukan kemampuan dengan berlari secepatnya,” kata Bupati Ibnu kepada Prioritas.co.id, Minggu (15/9).

Saat di jalanan menuju garis finish, Bupati juga sempat melihat antusiasme masyarakat Kecamatan Pangkalan Baru yang menyaksikan mereka berlari.

“Ada juga yang menawarkan minum ke pelari. Memang luar biasa masyarakat Kecamatan Pangkalan Baru, semuanya berpartisipasi menyukseskan kegiatan yang di selenggarakan Pemkab Bateng,” ujarnya.

Melalui lomba lari 5 K ini, Ibnu berharap dapat melahirkan atlet lari Bateng. Kedepan mereka yang juara ini harus di berikan pembinaan dari KONI Bateng bersama Pemkab Bateng.

“Mereka yang juara harus kita bina melalui KONI Bateng. Harapannya bisa mengikuti lomba lari 5 K tingkat Kabupaten atau Provinsi Babel bahkan Nasional kedepan,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, ia mengucapkan selamat kepada mereka yang menjadi juara di kelas senior dan junior lari 5 K Kecamatan Pangkalan Baru.

“Teruslah berlatih, harumkan nama Bateng di bidang olah raga lari,” tuturnya.

Sementara itu, Camat Pangkalan Baru, Syamsul Komar mengatakan total peserta yang mengikuti lomba lari 5 K sebanyak 224 orang. Bupati Ibnu bersama pihaknya mempersiapkan total bonus hingga Rp.7 juta dan medali.

“Setiap kelas kita berikan medali dan bonus mulai dari juara 1 hingga harapan 3, atau masing-masing 6 orang juara yang kita ambil setiap kelasnya,” ujarnya.

Syamsul mengaku kegiatan lomba lari 5 K ini diselenggarakan hanya tingkat Kecamatan Pangkalan Baru, tidak di buka untuk umum.

“Lari 5 K ini juga rangkaian dari perayaan HUT RI 74 Tahun,” sebutnya. (reza).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here