Bintan.prioritas.co.id – Pada beberapa hari yang lalu, Pemda melalui Dinas Sosial (Dinsos) Bintan telah gerak cepat memberikan bantuan bagi rumah korban terdampak musibah khususnya dekat daerah pulau-pulau, Sabtu (16/11/2024).
Hal diatas dibenarkan langsung oleh Petugas Logistik Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau (Kepri)/Penasihat Tagana Bintan, Sulasno ketika dijumpai awak media di sekitaran dermaga Pantai Indah bersama rekan-rekannya belum lama ini.
Diakuinya baru-baru ini di lingkungan Ketua RT 004/RW 008 Kampung (Kp) Barek Motor via komunikasi tatap muka bahwa penyaluran bantuan dimaksud untuk warga Desa Air Glubi dan Desa Kelong (Kecamatan Bintan Pesisir) dengan jumlah sebelas KK.
Dalam keterangannya, Pengantaran Dinsos (Terpal, Roti, Makanan siap saji, Kids Ware, Sandang bayi) berkolaborasi dengan logistik BPBD Bintan (Beras, Minyak goreng, Kecap manis, Teh, Gula, Mie gelas, Sarden & Box).
Tampak hadir Kepala Bidang Darurat & Logistik BPBD Bintan, Wiryawan Wira, SE ikut menyerahkan bantuan tersebut secara simbolis tepat pada pukul 09.40 Wib siang hari. Menjelang pengantaran transportasi laut menyeberangi sampai tujuan lokasi.
” Kalau untuk ketersediaan logistik bencana ya masyarakat tidak usah khawatir karena selain bantuan dari Provinsi ya dana Bintan kan melakukan pengadaan juga, ” Ujar Kepala Dinsos Bintan, Samsul, SP dalam menjawab konfirmasi. (Alek)