64 Personil Polres Bateng Ikuti Tes Kenaikan Pangkat

0
121

Prioritas.co.id, Bateng – Berdasarkan rilis dari Humas Polres Bateng sebanyak 64 personil di jajaran Polres Bangka! Tengah yang hendak naik pangkat periode 1 Januari 2020 mengikuti kegiatan tes jasmani dan tes beladiri yang dilaksanakan di Halaman Mapolres Bangka Tengah, Kamis (22/08/2019) sekitar pukul 07.30 WIB.

Tiga dari 64 personil yang mengikuti merupakan perwira menengah yakni Kabag Ops Polres Basel, AKP Andi Purwanto, Paur Dal Ops, Ipda Sumantri dan Kapolsek Lubuk Besar, Ipda Samsul Bayumi.

Adapun kegiatan pertama para personil melaksanakan tes kesehatan terlebih dahulu oleh Ur Dokkes kemudian dilanjutkan dengan tes kesamaptaan jasmani yang meliputi lari 12 menit, pull up, sit up, push up dan shutle run.

Setelah tes kesamaptaan maka pada pukul 09.00 wib para peserta kenaikan pangkat melaksanakan tes kemampuan beladiri polri.

Kegiatan dipimpin oleh Kabag Sunda Polres Bangka Tengah, Kompol. Zulfiandri Zulkifli, S.E dan di pantau langsung oleh Kapolres Bangka Tengah, AKBP Edison ludi Bard Sitanggang, SIK. (rilis/reza erdiansyah)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here