Mandailing Natal.prioritas.co.id – Ruas Jalan Maga – Tano Bato Kecamatan Lembah Sorik Marapi (LSM) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) selesai di aspal hotmix.
Ruas jalan yang dibangun itu memiliki lebar tiga meter, dengan bahu jalan satu meter, dan juga dibangun drainase.
Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi bersama Kadis PUPR Elpi Yanti saat meninjau jalan ini menyampaikan, ruas jalan sepanjang 1,6 kilometer ini dibangun dari dana bonus produksi panas bumi dengan total Rp. 2.4 Miliar.
“Sumber dana dari bonus produksi yang di alokasikan untuk pembangunan jalan disini. Tahun depan ini kita sambung lagi,” kata Atika Azmi, Selasa (10/9/2024).
Atika berharap jalan yang dibangun ini agar sama-sama dirawat dan dijaga dan dipergunakan untuk kepentingan umum.
“Kami mengimbau tidak digunakan kalau tonase mobilnya tidak sesuai dengan kapasitas jalan kabupaten,” ujarnya. (Putra)